E-Learning |
Media memiliki peran penting dalam pendidikan. Media bisa digunakan untuk mengirimkan informasi dari sumber pesan ke penerima pesan. Menurut Daryanto (2016, hlm. 4), media dalam pendidikan adalah alat dan bahan yang digunakan untuk kegiatan belajar. Menurut Briggs (1977), media pembelajaran adalah alat fisik untuk menyampaikan konten atau materi pembelajaran, seperti buku, film, video, dan sebagainya.
Secara umum, media pembelajaran dapat dianggap sebagai alat bantu belajar, yaitu segala sesuatu yang dapat digunakan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemampuan atau keterampilan siswa sehingga dapat mendorong proses belajar.
Di era globalisasi saat ini, teknologi informasi dan komunikasi mengalami perkembangan yang sangat pesat, termasuk dalam bidang pendidikan dengan penggunaan media pembelajaran. Selama pandemi Covid-19, strategi pembelajaran baik oleh guru maupun siswa mengalami banyak perubahan.
Ketika siswa dan guru tidak dapat bertemu langsung dalam kegiatan pembelajaran di sekolah, guru dihadapkan pada tantangan untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam menguasai teknologi agar dapat mencapai target pengajaran dan umpan balik dari siswa.
Salah satu teknologi yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran adalah YouTube. YouTube adalah situs web berbagi video online yang paling diminati oleh masyarakat saat ini. Pengguna YouTube tersebar di seluruh dunia dari berbagai kelompok usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
YouTube telah menjadi alternatif untuk menonton televisi. YouTube memiliki potensi untuk digunakan sebagai media pembelajaran. Ketika guru mengunggah video pembelajaran di YouTube, video tersebut tidak hanya digunakan sebagai media pembelajaran antara guru dan siswanya, tetapi juga dapat digunakan oleh semua pengguna YouTube, baik siswa dari sekolah lain maupun digunakan kembali oleh guru lain.
Penggunaan YouTube sebagai media pembelajaran memungkinkan guru untuk menciptakan kondisi dan suasana belajar yang menarik, menyenangkan, dan interaktif. Saat melakukan pembelajaran tatap muka di kelas, video pembelajaran di YouTube juga dapat digunakan untuk pembelajaran interaktif.
Hal ini telah diimplementasikan oleh penulis dalam melaksanakan pembelajaran selama pandemi Covid-19 di SMP Negeri 3 Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara, meskipun dengan fasilitas terbatas yang dimiliki oleh siswa. Dengan video pembelajaran yang disediakan, dapat membantu siswa untuk lebih mudah memahami penjelasan materi yang disampaikan meskipun tidak bertatap muka dengan guru.
Penulis juga membuat beberapa video pembelajaran yang kemudian diunggah ke YouTube dengan tujuan bahwa video ini tidak hanya bermanfaat bagi siswa di SMP Negeri 3 Teluk Batang, tetapi juga dapat bermanfaat bagi siswa dari sekolah lain.
Berikut adalah langkah-langkah untuk mengunggah video pembelajaran ke YouTube.
Cara Mengunggah Video ke YouTube via PC
1. Harus memiliki akun Google untuk dapat masuk dan mengunggah video. Masukkan alamat email dan sandi akun Google kita di menu login di sudut kanan atas laman.
2. Jika belum memiliki saluran YouTube, kita perlu membuat saluran YouTube terlebih dahulu, dengan mengklik My Channel dan membuat nama saluran YouTube sesuai keinginan. Setelah saluran dibuat, kita bisa segera mengunggah video ke YouTube.
3. Klik ikon unggah video di bagian atas halaman. Sebelum mulai mengunggah video, kita bisa memilih pengaturan privasi video. Pilih video yang ingin diunggah dari komputer.
4. Ketika video sudah diunggah, kita bisa mengedit informasi dasar dan pengaturan lanjutan untuk video tersebut.
5. Berikan judul dan deskripsi singkat untuk video.
6. Klik "Publish" untuk menyelesaikan mengunggah video ke YouTube. Jika pengaturan privasi video diatur sebagai pribadi atau tidak terdaftar, cukup klik "Finish" untuk menyelesaikan mengunggah, atau klik "Share" untuk membagikan video secara pribadi. Jika kita belum mengklik "Publish," video tidak akan terlihat oleh orang lain. Kita dapat mempublikasikan video kapan saja di Video Manager.
Cara Mengunggah Video ke YouTube menggunakan Ponsel Android
1. Harus masuk menggunakan akun Google untuk membuat Saluran YouTube. Biasanya aplikasi YouTube sudah tersinkronisasi langsung dengan akun Google jika sebelumnya kita mendaftar akun Google di Android.
2. Buat Saluran YouTube terlebih dahulu. Prosedurnya sama seperti ketika membuat akun YouTube via PC. Setelah itu, ketuk ikon kamera di bagian atas halaman utama dari halaman navigasi manapun.
3. Rekam video baru atau pilih video yang sudah ada untuk diunggah. Untuk merekam video baru: Ketuk ikon kamera video dan mulai merekam. Untuk memilih video yang sudah ada: Buka galeri untuk memilih video.
4. Terapkan peningkatan opsional pada video, lalu ketuk "next." Sesuaikan judul video, deskripsi, dan pengaturan privasi. Lalu ketuk "Uploads."
5. Kita juga dapat mengubah jenis koneksi yang digunakan untuk mengunggah video. Caranya adalah dengan membuka ikon akun. Ketuk "Settings" > "General" > "Upload." Gunakan pengaturan ini untuk membatasi unggahan hanya melalui Wi-Fi.
Sederhana, kan? Jadi, yuk manfaatkan YouTube sebagai media pembelajaran yang asyik dan bermanfaat! 🌟📚
SIBERKATA TECH
0 Comments